Senin, 23 Februari 2015

10 Benda ini wajib ada di dalam tas anda saat pendakian

By Unknown   Posted at  12.36   fitur No comments

Di bawah ini adalah daftar dari sepuluh hal yang harus ada dalam tas carrier atau ransel anda pada saat pendakian. Anda tentu dapat benda-benda yang lain sesuai dengan kebutuhan pendakian berdasarkan kondisi cuaca, medan, dan lama pendakian. Secara umum benda ini punya prioritas utama bagi anda yang melakukan pendakian

1) Kompas, Peta, atau Panduan Pendakian Anda . Sebagian Gunung di Indonesia mungkin telah memiliki jalur yang mudah untuk dihafal karena banyaknya pendaki yang berkunjung. Tetapi dalam beberapa kasus untuk Gunung dengan aktivitas pendakian yang minim anda tentu memerlukan alat ini. Termasuk jika anda melakukan pendakian tanpa melalui jalur resmi (utama) dengan membuat jalur baru. Peta, Kompas, dan panduan pendakian dapat membantu anda mengetahui posisi, kemana anda harus berjalan, dan seberapa jauh jarak yang akan anda tempuh.

2) Air – 90% tubuh kita tersusun oleh cairan. Air merupakan komponen utama aktivitas kehidupan kita. Jadi pastikan ketersedian cairan anda saat pendakian cukup dengan membawa air. Pastikan anda membawa air minum berlebih untuk pendakian, terkadang pendakian memerlukan waktu yang lebih lama dari yang diharapkan. Minum soda atau alkohol saat mendaki gunung akan membuat dehidrasi.

3) Makanan – Saat pendakian anda memerlukan makanan dengan energi tinggi. Makanan yang disarankan dalam perjalanan adalah roti selai kacang, nasi dan buncis, mie instan, coklat, buah, permen, dan keju. Sekali lagi, membawa makanan tambahan untuk aktivitas pendakian sangat disarankan untuk berjaga-jaga jika aktivitas pendakian memerlukan waktu yang lebih lama.

4) Alat Pertolongan Pertama - Belajar melakukan pertolongan pertama dan bawalah seperangkat alat pertolongan pertama dalam tas anda. Anda harus mengetahui apa yang harus dilakukan dalam keadaan darurat. Pelatihan pertolongan pertama akan mengajarkan bagaimana untuk bereaksi dan menangani tipe cedera tertentu.

5) Tenda dan Raincoat/ponco -  Tenda mungkin tidak perlu setiap orang membawanya di dalam tas. Setidaknya dalam satu rombongan ada yang membawa tenda dan cukup muat untuk jumlah orang yang ada. Selain itu, anda juga membutuhkan perlindungan dari cuaca yang tidak terduga (misalnya hujan atau badai). Raincoat atau ponco dapat menjadi alat perlindungan terbaik anda pada situasi tersebut.

6) Korek Api dan Peralatan Masak – Kita tentu tidak mungkin membawa peralatan masak dan makan sama dengan situasi rumah. Alat-alat yang kita gunakan adalah khusus untuk keadaan pendakian. Untuk peralatan masak kita dapat menggunakan kompor parafin , Kompor gas portable, atau kompor sederhana berbahan bakar spirtus. Gunakan peralatan makan sederhana dan mudah dibawa (missal nesting). Satu lagi alat utama dalam poin ini adalah sumber api, yaitu korek api.

7) Pakaian tambahan – Biasakan untuk membedakan baju untuk perjalanan dan untuk istirahat. Selain baju, pakaian tambahan termasuk juga kaos kaki dan sarung tangan. Kaos kaki selain menghangatkan kaki, juga melindungi kaki dari gesekan dengan sepatu yang dapat mengakibatkan lecet. Situasi ini dapat terjadi apabila kaki anda basah, baik karena keringat maupun cuaca hujan. Sarung tangan juga memiliki fungsi yang sama.

8) Selimut/Sleeping Bag –Sebuah selimut mengantarkan tidur anda lebih hangat saat malam hari. Beberapa sleeping Bag bahkan didesain untuk menghadapi suhu yang ekstrim yaitu pada suhu 5 derajat atau dibawahnya.

9) Senter/Headlamp – satu-satunya alat yang akan membantu penerangan anda di saat malam hari. Dalam situasi darurat alat ini membantu anda untuk membuat tanda pertolongan (S.O.S)

10) Knife – Sebaiknya anda membawa pisau multifungsi untuk berbagai kebutuhan.

Sebetulnyaada  beberapa item lain yang mungkin harus anda pertimbangkan untuk ada dalam paket pendakian anda, tetapi tidak cukup membuat daftar 10 yang harus anda bawa, termasuk, obat-obatan, peluit, sabun/tissue, kamera, tabir surya, topi, ponsel , carabiner, tali repling, dan lain sebagainya. Jika ada tambahan, bantu kami memperbaiki tulisan ini 

Tentang Penulis

Magnificent Nusantara, merupakan blog yang mengumpulkan informasi seputar keindahan nusantara, baik keindahan alam, kelezatan kuliner, dan keunikan budaya. Mari bangga menjadi bagian nusantara.
View all posts by: MegnificentNusantara

0 komentar:

Back to top ↑
Connect with Us

What they says

© 2013 Magnificent Nusantara. WP Mythemeshop Converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.